Olahraga

Tyson Fury naik berat badan 190 kg jelang rematch Oleksandr Usyk


Langkah ini merupakan bagian dari perubahan besar dalam pendekatannya setelah kekalahan pertama dari Usyk. Tyson Fury percaya bahwa dengan menambah massa tubuh dan mengadopsi gaya bertarung yang lebih agresif, ia bisa membalikkan hasil pertarungan pertama.

Tyson juga mengungkapkan perubahan mentalitasnya, di mana untuk pertama kalinya dalam beberapa tahun. Ia merasa dirinya sebagai penantang, bukan juara, yang memotivasinya untuk merebut kembali gelar yang hilang. Pertarungan ini di perkirakan akan sangat di nantikan, karena akan menentukan siapa yang menjadi juara dunia kelas berat tak terbantahkan

Tyson Fury menjadi terkenal pada 2015 setelah mengalahkan Wladimir Klitschko untuk merebut gelar juara dunia kelas berat. Setelah itu, ia menjadi juara dunia tinju yang tak terbantahkan dengan merebut gelar WBA, IBF, WBO, dan IBO. Selain itu, ia berhasil merebut gelar WBC dengan kemenangan epik melawan Deontay Wilder pada 2020

Tyson Fury memiliki julukan “The Gypsy King” karena latar belakang etnis Gipsi yang dia banggakan.

  1. Juara Dunia: Fury menjadi juara dunia tinju kelas berat WBC setelah mengalahkan Deontay Wilder pada tahun 2020. Dia juga pernah memegang gelar WBA, WBO, dan IBF setelah mengalahkan Vladimir Klitschko pada 2015.
  2. Kepribadian: Selain di atas ring, Fury juga terkenal dengan kepribadiannya yang penuh warna. Dia sering tampil kontroversial, baik dalam wawancara maupun media sosial. Tapi, dia juga di kenal karena perjuangannya melawan depresi dan masalah kesehatan mental, yang membuatnya menjadi sosok yang menginspirasi bagi banyak orang.
  3. Pertarungan Legendaris: Pertarungan trilogi antara Fury dan Deontay Wilder adalah salah satu yang paling spektakuler dalam sejarah tinju modern. Mereka bertarung pada 2018, 2020, dan 2022, dengan Fury memenangkan dua di antaranya dan satu berakhir seri.
  4. Perjuangan Pribadi: Di luar ring, Fury pernah mengaku mengalami depresi berat, yang sempat membuatnya mundur dari tinju. Namun, ia kembali dengan penuh semangat dan berhasil merebut kembali gelar juara dunia, menjadi simbol kebangkitan bagi banyak orang yang menghadapi tantangan mental.

Tyson Fury bukan hanya seorang juara tinju, tetapi juga seorang ikon yang menginspirasi dengan ketahanan mentalnya dan sikap tak kenal menyerah. 

BY : CARLI NAINGGOLAN

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *