Tahap Perkembangan Janin di Usia Kehamilan 9 Minggu
Tahap Perkembangan Janin
di Usia Kehamilan 9 Minggu

Tahap Perkembangan Janin – Di awal kehamilan banyak Bunda bertanya-tanya seputar kondisi janin. Saat usia kehamilan 9 minggu, janin dalam kandungan Bunda sudah mengalami perkembangan yang luar biasa. Meski ukurannya masih sangat kecil, proses pembentukan organ dan pertumbuhan fisiknya berlangsung cepat dan terus berjalan setiap harinya.
Penasaran apa saja yang sebaiknya dipersiapkan di minggu ke-9 kehamilan? Yuk, simak informasi lengkap yang sudah HaiBunda siapkan khusus untuk Bunda!
Hamil 9 minggu berapa bulan?
Jika kehamilan Bunda sudah memasuki minggu ke-9, berarti usia kandungan Bunda sudah mencapai bulan ke-3 dan berada di penghujung trimester pertama. Ulasan di Baby Center menyebutkan bahwa janin di usia ini memiliki ukuran yang setara dengan buah kurma atau anggur, dengan berat sekitar 1,9 gram dan panjang 2,2 cm. Sangat mungil, bukan?
Bagaimana perkembangan janin pada usia 9 minggu?
Usia kehamilan 9 minggu adalah fase penting yang menandai perkembangan pesat janin. Pada tahap ini, tubuh mungil Si Kecil sedang membentuk berbagai organ vital yang menjadi dasar pertumbuhannya di minggu-minggu berikutnya.
Berikut adalah beberapa perkembangan penting yang terjadi pada janin usia 9 minggu:
- Bentuk tubuh janin mulai terlihat lebih jelas, terutama di bagian kepala dan wajah yang bisa mulai tampak melalui pemeriksaan USG
- Mata, mulut, dan kuncup lidah mulai terbentuk.
- Jari-jari tangan dan kaki mulai terbentuk, meskipun masih tampak menyatu.
- Ekor embrio yang sebelumnya ada di bagian bawah tulang belakang mulai menghilang.
- Otot-otot kecil berkembang, memungkinkan janin melakukan gerakan ringan.
- Gerakan janin dapat terlihat melalui USG 4D tetapi tidak bisa dirasakan oleh ibu.
- Anus dan usus mulai terbentuk dan berkembang.
- Organ reproduksi seperti ovarium dan testis mulai terbentuk.
- Organ vital seperti jantung, otak, paru-paru, dan ginjal terus tumbuh dan mulai menjalankan fungsinya.
- Alat kelamin eksternal mulai terbentuk, tetapi perbedaan jenis kelamin belum dapat terdeteksi dengan jelas.
Apa yang dirasakan ibu saat hamil 9 minggu?
Memasuki usia kehamilan 9 minggu, tubuh Bunda mengalami lonjakan hormon yang signifikan. Hormon human chorionic gonadotropin (hCG) mencapai puncaknya setelah terus meningkat setiap 2–3 hari selama beberapa minggu terakhir.
Melansir dari The Bump dan NHS, berikut ini adalah beberapa gejala umum yang sering dialami ibu hamil di minggu ke-9:
- Kelelahan ekstrem
- Mual dan rasa tidak nyaman di perut
- Perubahan suasana hati (mood swing)
- Rasa logam di mulut
- Nyeri pada payudara
- Sakit kepala
- Perubahan selera makan
- Peningkatan sensitivitas penciuman
- Keputihan berwarna putih susu
- Bercak darah ringan (spotting)
- Kram perut
- Penggelapan kulit atau muncul flek kecokelatan di wajah (chloasma)
- Rambut terasa lebih tebal dan berkilau
By: BomBom
