Piala Dunia 2026: Tuan Rumah, Format, dan Jadwal Kick Off-Final

Piala Dunia 2026: Tuan Rumah, Format, dan Jadwal Kick Off-Final

Piala Dunia 2026 merupakan turnamen sepak bola internasional edisi ke-23. Turnamen ini dilaksanakan setiap empat tahun sekali dan diikuti tim nasional sepak bola senior pria yang sudah terdaftar di Federation International de Football Association (FIFA).

Sebagai federasi sepak bola internasional, FIFA sudah mengumumkan berbagai rangkaian persiapan Piala Dunia 2026, mulai dari tuan rumah, jadwal pertandingan, hingga berbagai regulasi yang akan diterapkan pada turnamen sepak bola terbesar di dunia tersebut.
Oleh karena itu, artikel ini akan mengungkap berbagai serba-serbi menarik tentang Piala Dunia 2026 pada uraian berikut.

Tuan Rumah Piala Dunia 2026

Piala Dunia memang selalu menyita perhatian pecinta sepak bola. Kompetisi terbesar di dunia ini seperti halnya pesta yang selalu dinanti karena atmosfer kemeriahannya tak ada dua. Tak heran, penentuan tuan rumah Piala Dunia 2026 menjadi sangat krusial.
FIFA selaku induk federasi sepak bola selalu cermat dalam menentukan tuan rumah Piala Dunia. Tak bisa dipungkiri, menyelenggarakan Piala Dunia bukanlah perkara mudah. Namun, hal ini akan sebanding dengan dampak positif yang diperoleh.
Berdasarkan laman resmi FIFA, turnamen Piala Dunia 2026 akan diselenggarakan di 16 kota di tiga negara Amerika Utara, yakni Kanada, Meksiko, dan Amerika Serikat. Piala Dunia 2026 ini menjadi turnamen Piala Dunia pertama yang diselenggarakan di tiga negara.
Enam belas kota tersebut terdiri dari 11 kota di Amerika Serikat, dua di Kanada, dan tiga di Meksiko. Penentuan Amerika Utara sebagai tuan rumah Piala Dunia menandai kembalinya turnamen Piala Dunia ke Amerika Utara setelah 32 tahun.
Selain itu, Amerika Serikat menjadi negara pertama yang menjadi tuan rumah Piala Dunia Pria dan Wanita masing-masing dua kali, yakni Piala Dunia Pria 1994 dan Piala Dunia Wanita 2003.

Stadion Piala Dunia 2026

Semua stadion yang dipakai dalam Piala Dunia 2026 hampir semuanya memiliki kapasitas lebih dari 60.000 orang. Berikut ini daftar stadion di tiga negara Amerika Utara yang akan digunakan sebagai lokasi pertandingan Piala Dunia 2026.

Amerika Serikat

  • Stadion SoFi, Los Angeles, California: kapasitas 70.240
  • Stadion MetLife, Kota New York, New York: kapasitas 82.500
  • Stadion AT&T, Dallas, Texas: kapasitas 80.000
  • Stadion Arrowhead, Kansas City, Missouri: kapasitas 76.416
  • Stadion NRG, Houston, Texas: kapasitas 72.220
  • Stadion Mercedes-Benz, Atlanta, Georgia: kapasitas 75.000
  • Lincoln Financial Field, Philadelphia, Pennsylvania: kapasitas 67.594
  • Lumen Field, Seattle, Washington: kapasitas 68.740
  • Stadion Levi, San Francisco, California: kapasitas 68.500
  • Stadion Gillette, Boston, Massachusetts: kapasitas 65.878
  • Stadion Hard Rock, Miami, Florida: kapasitas 65.326

Meksiko

  • Estadio Azteca, Mexico City: kapasitas 83.264
  • Estadio BBVA Bancomer, Monterrey, Nuevo Leon: kapasitas 53.500
  • Estadio Akron, Guadalajara, Jalisco: kapasitas 46.355

Kanada

  • BC Place, Vancouver, British Columbia: kapasitas 54.500
  • BMO Field, Toronto, Ontario: kapasitas 40.000

Jadwal Piala Dunia 2026

Piala Dunia 2026 akan dilaksanakan pada Kamis, 11 Juni 2026 dan berlangsung hingga final pada Minggu, 19 Juli 2026. Jadwal tersebut diumumkan pada 4 Februari 2024 di Miami. Dari keputusan ini, FIFA ingin mempertahankan jejak turnamen Piala Dunia selama 57 hari.
Artinya, akan ada 16 hari persiapan dan 39 hari kompetisi. Dari jadwal tersebut, FIFA memastikan bahwa semua tim akan bermain minimal tiga pertandingan dan memberikan waktu istirahat yang seimbang untuk masing-masing tim.
Adapun, jadwal pembukaan turnamen Piala Dunia 2026 rencananya dilaksanakan di stadion Estadio Azteca, Kota Meksiko. FIFA juga telah mengumumkan bahwa Stadion MetLife, di East Rutheford, New Jersey akan menjadi lokasi pertandingan Final Piala Dunia 2026.
Baca Juga: Cara Nonton Drawing Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

Format Tim Piala Dunia 2026

Piala Dunia 2026 juga menjadi turnamen pertama yang akan diikuti 48 tim dengan 12 grup berisi empat tim. Dari regulasi format terbaru ini, jumlah permainan akan meningkat dari 64 menjadi 104.
Adapun jumlah permainan yang dimainkan oleh finalis akan bertambah dari tujuh menjadi delapan. Jika setiap tim memainkan tiga pertandingan grup, nantinya 8 tim peringkat ketiga teratas akan bergabung dengan juara grup dan runner up di babak baru 32 besar.
Adapun jadwal Piala 2026 mulai dari kick off hingga final dapat disimak pada rincian berikut ini.

Babak Penyisihan Grup (Group Stage)

Group stage atau babak penyisihan akan dilaksanakan pada 11-27 Juni 2026 di Kota Meksiko, Vancouver, Toronto, Monterrey, Guadalajara, Seattle, San Francisco. Los Angeles, Houston. Dallas, Kansas City, Atlanta. Miami, Boston, Philadelphia and New York.

Babak 32 Besar (Round 32)

Babak 32 besar akan dimainkan dengan sistem gugur yang dimulai pada Minggu, 28 Juni di kota Vancouver, Toronto, Mexico City, Monterrey, Seattle, San Francisco. Los Angeles, Houston. Dallas, Kansas City, Atlanta. Miami, Boston, dan New York.

Babak 16 Besar (Round 16)

Babak 16 besar akan dimainkan pada 4-7 Juli 2026 di kota Vancouver, Seattle, Mexico City, Houston, Dallas, Atlanta, Philadelphia dan New York / New Jersey.

Perempat Final (Quarter Final)

Perempat final akan dimainkan pada 9 juli-11 Juli di Los Angeles, Kansas City, Miami and Boston.

Semi Final

Semi final akan berlangsung di Dallas dan Atlanta pada 14-15 Juli

Third Place of Play Off

Adapun perebutan juara tiga Piala Dunia 2026 akan dilaksanakan pada Sabtu 18 Juli 2026 di Miami.

Final

Final Piala Dunia 2026 akan dilaksanakan di Stadion Met Life, East Rutherford, New Jersey.
Demikian serba-serbi Piala Dunia 2026 yang akan digelar di tiga negara Amerika Utara. Penggemar sepak bola yang ingin menerima semua informasi tentang Piala Dunia 2026 bisa mendaftarkan minat Anda di situs web resmi FIFA, www.fifa.com.
Dengan begitu, Anda dapat menerima pembaruan jadwal tiket rilis hingga berbagai informasi mengenai turnamen Piala Dunia.
Update24

Recent Posts

Langit Aceh Bergetar Cahaya! Supermoon 5 November 2025 Bikin Bulan Terlihat Raksasa di Ufuk Timur

Pengantar: Momen Langka di Langit Aceh Warga Aceh akan menyaksikan fenomena langit yang menakjubkan pada…

4 jam ago

5 Bukti Mengejutkan! Telur dan Pisang Ternyata Aman Dimakan Bersamaan, Ini Fakta Ilmiahnya

5 Fakta Apakah Telur Tidak Boleh Dimakan dengan Pisang, Benarkah? Ini Faktanya . Selama ini…

5 jam ago

Cara Mengoptimalkan Pembesaran Entok Jumbo untuk Hasil Maksimal

Entok jumbo menjadi salah satu komoditas ternak yang menjanjikan di dunia peternakan unggas. Dikenal karena…

9 jam ago