Berita BolaOlahragaTrending

Liga Champions: Arsenal Pesta Gol, Man City Ter-Comeback

ITINEWS – Liga Champions tadi malam membuat lima tim berpesta tiga gol lebih , termasuk Arsenal. Sementara itu, Manchester City gagal menang setelah Feyenoord membalikkan keadaan dengan comeback yang mengejutkan.

Duel Slovan Bratislava vs AC Milan membuka matchday kelima Liga Champions pada Rabu (27/11/2024) dini hari WIB. Rossoneri meraih kemenangan tipis 3-2, yang juga menjadi kemenangan ketiga berturut-turut mereka di turnamen ini.

Atletico Madrid berpesta gol saat bertandang ke markas Sparta Praha. Los Colchoneros meraih kemenangan telak 6-0, dengan Julian Alvarez dan Angel Correa masing-masing mencetak dua gol.

Kemenangan telak juga diraih wakil Jerman, Bayer Leverkusen. Juara bertahan Bundesliga itu menghancurkan tim Austria, RB Salzburg, dengan skor 5-0.

Arsenal juga meraih kemenangan besar saat bertandang ke markas Sporting CP. Meriam London menang 5-1, sekaligus mencatatkan kemenangan perdana mereka di Portugal sejak 2018.

Barcelona meraih kemenangan 3-0 saat menjamu wakil Prancis, Brest. Robert Lewandowski memborong dua gol dan mencatatkan diri sebagai salah satu pemain yang telah mengoleksi lebih dari 100 gol di Liga Champions.

Inter Milan meraih kemenangan tipis 1-0 atas RB Leipzig di Giuseppe Meazza, sementara Bayern Munich juga menang 1-0 saat menjamu Paris Saint-Germain di Allianz Arena.

Laga Manchester City vs Feyenoord menjadi satu-satunya pertandingan Liga Champions tadi malam yang berakhir imbang, dengan skor 3-3.


Berikut Hasil Liga Champions Tadi Malam :
  • Slovan Bratislava 2-3 AC Milan
  • Sparta Praha 0-6 Atletico Madrid
  • Manchester City 3-3 Feyenoord
  • Barcelona 3-0 Brest
  • Bayern Muncih 1-0 Paris Saint-Germain
  • Inter Milan 1-0 RB Leipzig
  • Young Boys 1-6 Atalanta
  • Leverkusen 5-0 RB Salzburg
  • Sporting CP 1-5 Arsenal

Writter By : Andrew

Follow Sosial Media ITINEWS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *